http://i.picasion.com/pic77/ef466a3101b6aaa1690add4435b34c92.gif

Thursday, November 6, 2008

Salon Kecantikan Mulai Digemari Balita dan Anak




DALAM benak sebagian orang, salon kecantikan berkonotasi sebagai tempat berkumpulnya kaum hawa yang gemar merawat kecantikan rambut dan wajah.

Seiring dengan tren mode yang gencar menggempur DKI Jakarta, keberadaan salon kecantikan mulai menggeser pangsa pasarnya. Kalau dulu hanya kaum hawa yang diincar, kini salon kecantikan membidik kaum laki-laki.

Bukan sebatas itu saja. Banyak salon kecantikan di Jakarta belakangan ini ikut membidik pangsa pasar anak-anak dan balita, terutama salon-salon kecantikan yang membuka gerai di mal-mal. Ada yang sekadar menerima pelanggan balita dan anak-anak. Ada pula yang terfokus membuka salon khusus anak-anak dan balita.

Di Mal Taman Anggrek, Plaza Senayan, dan Mal Pondok Indah, misalnya, mulai bermunculan salon-salon yang dirancang khusus untuk anak- anak. Desain interior dengan warna-warna mencolok dan aneka ragam mainan yang khusus disediakan untuk anak-anak.

Selain anak-anak, salon khusus itu menyediakan perawatan rambut bagi orang dewasa. Orang dewasa yang mereka layani biasanya para orangtua yang mengantar anak-anaknya ke salon. "Jadi, sambil menunggui rambut anaknya dipotong, si orangtua sekalian potong rambut," kata Mia, Supervisor KiddyCuts di Mal Taman Anggrek.

Melihat pangsa pasar yang terbuka, KiddyCuts milik penata rambut kondang Rudy Hadisuwarno membuka gerai di dua tempat, yaitu di Mal Taman Anggrek dan Plaza Senayan. Di Mal Pondok Indah juga ada salon khusus anak bernama Family Salon.

Agar anak-anak merasa nyaman dan tidak takut saat rambutnya dipotong, KiddyCuts mendesain ruangannya dengan warna-warna cerah, seperti biru, kuning, dan merah.

Di depan cermin berbentuk bulat, beberapa mobil-mobilan besar sengaja digunakan sebagai tempat duduk. Saat rambut mereka ditata, anak- anak bisa menikmati tayangan berbagai film kartun atau main play station yang dipasang di depan kursi cukur.




Fasilitas di Family Salon memang tidak selengkap KiddyCuts. Tidak ada televisi ataupun pemutar VCD dan play station. Meski begitu, Family Salon berusaha dekat dengan dunia anak-anak. Beberapa kursi untuk anak-anak sengaja dibentuk berupa tokoh kartun seperti Mickey Mouse dan tokoh hewan lainnya. Family Salon juga menyediakan beragam mainan anak-anak seperti boneka dan balok susun.

Fasilitas yang disediakan KiddyCuts dan Family Salon bukan tanpa maksud. Aneka fasilitas khusus itu disediakan untuk mengalihkan perhatian anak. "Biasanya anak-anak itu tidak bisa diam dan takut saat rambutnya dipotong," kata Yana, salah satu penata rambut di Family salon.

Alasan yang sama juga diungkapkan Mia dari KiddyCuts. Hari itu, Senin (17/3), salonnya menerima tiga pelanggan balita. Seorang penata rambutnya berusaha menenangkan bocah laki-laki berusia tiga tahun yang meronta saat rambutnya akan diratakan dengan alat cukur listrik.

"Saat pertama datang ke sini, anak saya nangis sampai muntah," kata Evelyn, yang hari itu mengantar anaknya potong rambut. Warga yang tinggal di Casablanca itu mengaku dua bulan sekali mengantar anaknya ke salon. Menurut Evelyn, anaknya selalu rewel jika diajak potong rambut ke salon yang bercampur dengan orang dewasa.

Pelanggan yang datang ke salon anak biasanya berkisar antara satu tahun hingga 13 tahun. Bahkan, salon khusus anak juga menerima cukur untuk bayi yang masih berusia satu bulan. Pelayanan yang ditawarkan juga bukan sekadar potong rambut, tetapi juga ada blow, creambath, coloring, tattoo, highlighting, dan make up.

Tarif yang ditetapkan pun bervariasi. Untuk anak berusia 1-13 tahun, KiddyCuts Mal Taman Anggrek menetapkan tarif Rp 40.000. Untuk bayi di bawah satu tahun.


Sumber artikel: http://www2.kompas.com/kompas-cetak

Sumber gambar:
- http://www.istanaplaza.co.id
- http://kisah-kami.net/blog/wp-content/

3 comments:

infogue said...

Artikel anda:

http://orang-tua-anak.infogue.com/
http://orang-tua-anak.infogue.com/salon_kecantikan_mulai_digemari_balita_dan_anak

promosikan artikel anda di infoGue.com. Telah tersedia widget shareGue dan pilihan widget lainnya serta nikmati fitur info cinema untuk para netter Indonesia. Salam!

Anonymous said...

nice artikel....
thanks ya infonya...
sangat bermanfaat

Anonymous said...

Blog yang bagus....
SEMOGA SUKSES...

"SHARE " ARTIKEL INI KE TEMAN -TEMAN ANDA :

"Klik di gambar atau tulisan2 diatas/dibawah ini ! "/"Click on Pictures or Text on above/below " :

.

Pasang banner iklan anda disini ..Hanya Rp 10 rb/BULAN ! . Hub Andi email aeroorigami @yahoo.com :

create your own banner at mybannermaker.com!

SELAMAT DATANG ...

DI SITUS BLOG.. BERITA HARIANKU ..


Situs blog “Berita harianku” adalah situs blog yang berisi aneka informasi meliputi: berbagai macam artikel menarik dan unik yang diambil dari berbagai situs, informasi berita harian dari berbagai situs : kompas, liputan 6, detik, media Indonesia , antara, tempo dll, juga terdapat aneka link situs informasi seputar kesehatan, pengetahuan, kuliner, wisata, serta info-info menarik lainnya yang bermanfaat untuk Anda.

Situs blog “Berita harianku “ hadir untuk membantu memberikan layanan aneka informasi bermanfaat bagi Anda, bukan bermaksud untuk “menjiplak”/”mengcopy” artikel, melainkan untuk membantu mengumpulkan berbagai artikel menarik dari berbagai situs agar semakin banyak diketahui masyarakat luas. Turut berperan dalam memperhatikan kode etik jurnalistik serta hak cipta, dengan cara mencantumkan dan mempopulerkan situs asal sumber artikel serta penulisnya. Atas keberatan pemuatan artikel di situs blog ini, atau kritik dan saran, mohon kirim email ke aeroorigami@yahoo.com.

Segala bentuk layanan penjualan atau iklan di situs ini, bukan merupakan sebuah rekomendasi melainkan hanya sebagai penyampai informasi saja… Nikmati sajian informasi dari situs blog “Berita harianku” dan…Jadikan situs ini sebagai “teman” bacaan online Anda setiap harinya..!

_________________________________________________________________________________________


Search on "Google" :